Jatimhits.id (Surabaya) – Setelah menggelar konsolidasi dengan Kader dan Relawan AMIN di DBL Arena Surabaya pada Rabu pagi (10/1/2024), Calon wakil Presiden nomor urut 02 terus melanjutkan giat kampanyenya.
Ketua Umum PKB juga menggelar dialog dengan ratusan Generasi Z atau Gen Z yang dikemas dalam acara “Slepet AMIN” yang digelar di Xperia Collaborative Space Surabaya Rabu malam (10/11/2024)
Dalam acara Slepet AMIN ini para ratusan Gen Z Surabaya di beri kesempatan untuk bertanya atau berdialog langsung dengan Cak Imin di atas panggung bundar yang di kelilingi penonton yang mayoritas anak muda Surabaya atau Generasi Z Surabaya.
Selain menyedot program kerja AMIN lima tahun ke depan, para Gen Z ini juga menyerap solusi apa saja yang akan dilakukan pasangan Anies-Muhaimin terkait masalah angka kemiskinan atau ketersediaan lapangan kerja bahkan kemudahan akses pekerjaan .
Diakui Cak Imin permasalahan kemiskinan, lapangan kerja dan kehadiran omnibus law menjadi perhatian khusus pasangan nomor Urut 02. Bahkan jika pasangan ini menang, Cak Imin berjanji akan membenahi Omnibus law.
“Amin menang, insya Allah kita akan evaluasi total omnibuslaw,” kata Alumnus UGM.
Selain itu pada kesempatan ini para Generasi Z juga melirik tentang apa saja dukungan AMIN di dunia wirausahawan muda atau para wirausahawan muda. Seperti yang ditanyakan Amanda salah satu pengusaha muda di babershop tertua di Surabaya.
Mendengar pertanyaan ini, ayah tiga orang putri ini langsung menjawab jika pasangan 02 menang dalam Pilpres 2024 nanti, Ketua Umum PKB ini siap mendukung para wirausaha muda bahkan ia berjanji akan menyediakan anggaran khusus sebesar 5 persen yang akan diambilkan dari anggaran pemerintah untuk mendukung kemajuan para wirausaha muda atau para pengusaha muda.
“Jangan kuatir, jika AMIN menang. Bakal saya siapkan anggaran dana 5 persen untuk mendukung kemajuan para usahawan muda,” katanya di sambut tepuk tangan penonton.
Terkait kasus berbicara dipesantren atau sekolah juga sempat ditanyakan Icis seorang mahasiswi asal Unesa kepada Cak Imin. Langkah apa yang akan dilakukan pasangan AMIN terkait banyaknya kasus yang terungkap dan kekerasan seksual di sekolah atau pesantren.
Mendengar pertanyaan itu, Cak Imin yang notabene mantan anak pesantren menegaskan bahwa nantinya bersama pasangan Capres Anies Baswedan, Cak Imin akan menawarkan 2 solusi yaitu Respresif dan Preventif.
“AMIN menang, insya Allah kekerasan dan berpikir seksual akan di tangani dengan dua cara yaitu Represif dengan menghadirkan aparat yang lebih tegas sehingga ada penindakan yang efektif. Selanjutnya Preventif. Dimana di setiap unit sekolah atau pesantren ada unit anti kekerasan dan membunyikannya. Nantinya pemerintah wajib memfasilitasi unit ini,” ucap Cak Imin di iringi tepuk tangan dari para penonton.
Ajang ini menarik menjadi karena Cak Imin bisa mendengar langsung masukan, keluh kesah maupun saran dari para penonton yang mayoritas mereka adalah Generasi Z.. (Deasy)