Jatimhits(SURABAYA)-Maju pada Pemilihan Gubernur Jawa Timur tahun 2024 , Tri Rismaharini menyatakan akan mundur dari jabatanya sebagai Menteri Sosial Republik Indonesia.
Pernyataan ini disampaikan Risma usai melakukan ziarah di makam Sunan Bungkul, Jalan Raya Darmo Surabaya pada Kamis (29/08/24) sore. Risma berencana menghadap Presiden Joko Widodo pada Jumat besok untuk menyampaikan surat pengunduran dirinya sebagai Menteri Sosial.
“Saya mundur (sebagai Menteri Sosial) , besok Insya Alloh kalau bisa minta waktu ke Pak Presiden untuk mengundurkan diri” , ujar Risma.
Meski dalam aturan di Pilgub Jatim tidak mewajibkan bakal calon yang menjabat sebagai menteri untuk mundur, namun Risma memilih untuk mengundurkan diri dari kursi Menteri Sosial.
“Memang diaturan tidak diatur, tapi saya akan mengundurkan diri dan itu kewenangan beliaunya (Presiden Jokowi) , saya diberikan mundur atau tidak”, terang mantan Wali Kota Surabaya dua periode itu.
Rencananya , surat pengunduran diri sebagai Menteri Sosial akan diserahkan sendiri oleh Risma kepada Presiden Jokowi.
“Saya besok akan menghadap beliaunya (Presiden Jokowi) karena saya dulu jadi menteri juga dipanggil , saya juga akan menghadap beliaunya untuk menyerahkan pengunduran diri saya”, tutup Risma.(Why)