Jatimhits(JOMBANG) – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jombang, Sabtu (23/11/2024) pagi mulai mendistribusikan logistik pilkada serentak ke seluruh Panitia Pemilihan Kecamatan atau PPK.
Karena memasuki musim hujan, pendistribusian dilakukan dengan menggunakan mobil boks.
Distribusi logistik itu mendapat pengawalan ketat aparat keamanan dari POLRI maupun TNI. Setiap mobil boks dikawal ketat hingga ke PPK di masing masing kecamatan.
Ketua KPU Jombang, Ahmad Udi Masjkur, mengatakan penggunaan mobil boks itu agar aman dari cuaca hujan.
“Salah satunya untuk distribusi tentunya kita memakai armada boks ya, dan boks yang bagus dan bisa dipastikan sendiri tadi. Sampai semalam loading pun, itu kondisinya kami pastikan kondisi hujan pun, boksnya Alhamdulillah masih terjaga aman,” jelasnya.
Selain itu, Udi memastikan gudang penyimpanan di masing masing PPK kecamatan aman dari hujan.
“Kami pastikan di PPK sesuai laporan terupdate, jadi kondisi semuanya akan tersimpan di PPK di kantor kecamatan. Semua di kantor kecamatan dan kondisi di masing-masing kecamatan untuk penyimpanan sudah memadai,” tegasnya.
Distribusi logistik ke PPK ini dilakukan secara bertahap oleh KPU Jombang. Sedangkan untuk distribusi ke setiap TPS baru akan dilakukan pada H minus satu pelaksanaan pilkada serentak.(owo)