Jatimhits.id (Surabaya) – Untuk pertama kalinya, Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) Korda Surabaya akan menggelar safari Shalawat bersama Syech Abdul Qodir Assegaf atau lebih dikenal dengan Habib Syech bin Abdul Qodir Assegaf yang nanti akan diiringi oleh Majelis Ta’lim dan Sholawat Ahbaabul Musthofa dari Surabaya di Lapangan Pagoda Pantai Ria Kenjeran Surabaya pada Rabu 09 November 2022 mendatang.
Menurut ketua IJTI Korda Surabaya, Luqman Rozaq, kegiatan Safari Sholawat ini untuk mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk melantunkan Sholawat sebagai bentuk kecintaan kepada Nabi Muhammad SAW, selain itu juga untuk Memperingati Hari Pahlawan 10 November, dan menggelar doa bersama atau tahlil kubro untuk 135 korban tragedi Kanjuruhan di Malang karena bertepatan dengan 40 hari kejadian tragedi tersebut.
” Jadi kegiatan ini adalah kegiatan yang pertama kali di gelar oleh IJTI Korda Surabaya yang memiliki gebyar tidak hanya di surabaya teratpi seluruh Indonesia, dengan mendatangkan Habib Syech. Seperti diketahui Habib Syech mempunyai jumlah massa yang sangat besar. Dengan kekuatan sholawat bersama dan berkah sholawat ini diharapkan dengan banyaknya musibah dan berbagai kejadian di Indonesia bisa segera berakhir, sehingga Indonesia tetap terjaga, kondusif dan aman,” jelas Luqman saat acara Konferensi Pers Jumat (14/10/2022) kemarin.
Pada acara Safari Sholawat nanti akan mengundang Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa beserta Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompinda) Provinsi Jawa Timur, Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi beserta Forkompinda Kota Surabaya, ulama, para pimpinan media dan stakeholder lainnya.
Luqman juga meminta pada acara Safari Sholawat nantii, para syechkermania yang diperkirakan akan hadir sekitar 10.000 orang pada acara nanti, bisa tertib dan tidak membawa bendera besar yang menggunakan tiang besi. Hal ini untuk menjaga keamanan sehingga selama acara bisa berjalan kondusif .
Nantinya pihak panitia juga akan menerapkan pola khusus saat jamaah masuk ke acara maupun saat keluar nanti tidak terjadi kerumunan atau berbagai hal hal yang tidak diinginkan.
Acara Safari Selawat bersama Habib Syech bin Abdul Qodir Assegaf didukung oleh PT Metatu Nusantara Jaya, LPM Suramadu, dan PT Gadjah Duduk yang merupakan perusahaan sarung ternama di Indonesia dengan merek Gajah Duduk, dan air minum kemasan Cheers Healthy Water dibawah naungan PT Atlantic Biruraya serta berbagai perusahaan lainnya yang juga ikut menjadi sponsor acara ini. (Della)