Jatimhits (JOMBANG) – Ditengah ancaman, intimidasi pembubaran Muktamar Luar Biasa Nahdlatul Ulama (MLB NU), Ketua Presidium KH Abdussalam Shohib atau Gus Salam teringat akan sosok KH Abdurrahman Wahid alias Gus Dur.
“Gus Dur ketika menghadapi order baru, beliau sendirian, kemana-mana gak perlu dijaga, diintimidasi, ditakuti, beliau tenang,” ujar Gus Salam, ketika berada di ndalem kasepuhan ponpes Mambaul Ma’arif Denanyar Jombang, Minggu (15/09/2024).
Bahkan, kenang Gus Salam, saat itu Gus Dur tidak pernah sedikitpun membalas atau bereaksi keras terhadap intimidasi yang diterimanya pada waktu itu.
“Dan tidak pernah melakukan reaksi intimidasi kekerasan yang sama terhadap apa yang dilakukan kepada Gus Dur,” bebernya.
Gus Dur itu, lanjut Gus Salam selalu membalas segala sesuatu yang bersifat kekerasan, arogansi dengan penuh kelembutan dan kebijaksanaan.
“Intinya Gus Dur itu selalu merespon segala sesuatu yang bersifat kekerasan, intimidasi, arogansi, dengan kelembutan, dengan kebijaksanaan,” ujarnya.
Ditambahkan Gus Salam, bahwa itulah apa yang telah diperjuangkan Gus Dur untuk memperjuangkan dan menjaga marwah Nahdlatul Ulama akan diteruskan.
“Itulah insya Allah yang dia juga akan kami lakukan,” tandasnya.(owo)